Senin, 07 Juni 2010

Mari Rayakan Hari Ayah 2010

Banyak pertanyaan bernada candaan yang menyebut "Hari Ibu ada, kenapa Hari Ayah tidak ada?"
hahah.. jangan cepat-cepat mengatakan bahwa tidak ada Hari Ayah atau Father Day di dunia ini. Sebenarnya para sejarawan telah mencatat bahwa ada tradisi untuk merayakan Hari Ayah semenjak ribuan tahun yang
lalu. Studi mereka mengatakan bahwa 4.000 tahun lalu di Babylonia, ada seorang anak bernama Elmesu mengukir pesan Hari Ayah pada sebuah kartu tanah liat. Dalam karyanya, Elmesu mendoakan agar ayahnya hidup panjang dan sehat. Tidak ada yang mengetahui tentang apa yang terjadi dengan duo anak ayah itu, tapi diyakini bahwa beberapa negara mempertahankan kebiasaan Elmesu merayakan Hari Ayah.

Hari Ayah adalah sebuah festival indah yang mengakui dan menghargai peran penting yang dimainkan oleh seorang ayah dalam membesarkan anak serta pengaruhnya dalam membangun masyarakat yang lebih kuat. Meskipun ayah telah dihormati sepanjang waktu oleh peradaban di seluruh dunia, ironisnya ada yang telah hilang sampai abad terakhir ini. Hal itulah adalah pengakuan resmi tentang pentingnya ayah dalam kehidupan orang.

Cerita Hari Ayah adalah kisah realisasi kebutuhan untuk sebuah festival Hari Ayah, terutama oleh Sonora Louise Smart Dodd dari Washington. Cerita ini menceritakan perjuangan tak kunjung padam Sonora untuk secara resmi menentukan hari untuk menghormati semua ayah. Wanita inilah yang akhirnya diakui sebagai pendiri Hari Ayah.

Perjalanan Hari Ayah bagi Sonora dimulai dari tahun 1909 ketika ia mendengar khotbah tenang Hari Ibu. Saat ia berumur 16 tahun, Ibunya meninggal sehingga ayahnya harus mengurus ia dan kelima saudaranya sendirian. Karena peristiwa tersebut, Sonora akhirnya mempertanyakan, jika ada Hari Ibu untuk menghormati ibu, kenapa tidak ada Hari Ayah untuk menghormati Ayah?

Saat perayaan Hari Ayah, umumnya anak-anak memberi karangan bunga segar, kartu ucapan ataupun hadiah. Perayaan ini biasanya diawali dengan sarapan favoritnya, makan siang atau makan malam. Setelah awal yang indah, anak-anak biasanya menghabiskan sehari penuh dengan ayah dengan pergi keluar untuk piknik. Yah, sejenis dengan perayaan Hari Ibu.

Ide mulia merayakan Hari Ayah menjadi sangat populer di AS sehingga Presiden Woodrow Wilson menyetujui festival Hari Ayah itu di tahun 1916. Presiden Calvin Coolidge juga mendukung ide itu, tapi baru Presiden Lyndon Johnson yang menandatangani Proklamasi Presiden menyatakan hari Minggu ketiga bulan Juni sebagai Hari Ayah di tahun 1966. Kemudian pada tahun 1972, Presiden Richard Nixon yang menetapkan bahwa Hari Ayah akan diadakan pada hari Minggu ketiga bulan Juni.

Namun sekarang Hari Ayah dirayakan pada tanggal yang berbeda-beda pada setiap Negara. Sebagian besar negara termasuk Amerika Serikat, Inggris, Kanada, Chile, Perancis, Jepang dan India merayakan Hari Bapa pada hari Minggu ketiga pada bulan Juni, atau pada tanggal 20 Juni di tahun 2010 ini. India juga merayakan pada hari itu, namun ada juga yang merayakan pada bulan desember.

Lalu bagaimana dengan Indonesia?

34 komentar:

  1. aku merayakannya tiap hari. secara aku anak yang baik :D

    BalasHapus
  2. Di Indonesia?, mungkin adanya hari anak malah :D

    Kalau ada hari ayah, hari ibu, hari anak, terus hari keluarga kapan dong, kok misah semua :?

    BalasHapus
  3. wah...ternyata ada juga ya hari ayah heheh...berkunjung di pagi hari..have a nice day ya...^_^

    BalasHapus
  4. Kalo di luar sana, emang yang saya tau ada hari Ayah.
    Nah..kalo di Indonesia, sayangnya gak ada tuh kayaknya, hehehe...

    BalasHapus
  5. Kalo denger hari ayah, serasa hal yang baru.
    Padahal udah ada sejak lama, hanya di Indonesia aja yang gak booming :D

    BalasHapus
  6. Hmmmmm...jadi kangen ayah! Love U Ayah!
    Besok kalo aku jadi menteri aku akan buat hari keluarga Indonesia. Secara....aku tak bisa memilki keluarga yang lengkap.

    BalasHapus
  7. hari ayah di indo belum populer XD
    btw di jakarta sonora itu nama radio loh XD

    BalasHapus
  8. ayahku sudah tiada tapi sekarang seorang ayah mudah-mudahan aku bisa terus mendampingi anak aku hingga dewasa

    BalasHapus
  9. iya ya disini ngga ada hari ayah

    BalasHapus
  10. Di Indo.. hmm.. ga perlu. XD
    Di Aussie juga ada kok. (lupa harinyaa..)
    kwkwkw

    BalasHapus
  11. klo hari ku tgl 8 juni besok wakakakaa...

    BalasHapus
  12. nggak tau kalo ada hari ayah..

    BalasHapus
  13. Kata kakak yg di US hari ayah emang ada kok tiap tahun, tapi disini kok ga ada yah... kasihan nih para ayah di Indonesia....

    BalasHapus
  14. di Indonesia dirayakan setiap hari aja deh hehehe

    BalasHapus
  15. Ternyata hari ayah sudah lama ada , makasih sudah memberi tau.
    Adanya hari-hari, semoga berdampak kepada kebaikan

    BalasHapus
  16. he he aku baru tahu hari ayah , selamat buat ayah2 yang baik

    BalasHapus
  17. hm,jadi ingat ayahku ....

    BalasHapus
  18. mari kita merayakan hari ibu, ayah dan anak setiap hari hehehehheheh

    BalasHapus
  19. Kalo hari yang menyenangkan hari lebaran ehhehe
    coz satu keluarga kumpul semua, sekalian ana follow ach biar bisa update terus hehehe

    BalasHapus
  20. Hari Raya buat Anak Gadis yang cantik jelita kapan ya?
    Tapi untunglajh ada hari ayah
    kasihan ayahku ngga pernah dirayakan..

    BalasHapus
  21. wah blognya banyak bintang. ini kunjungan pertama saja ke blog ini. salam kenal

    BalasHapus
  22. gimana kalo hari ini aja hari ayahnya :D, atau tiap hari, ahahahha, *ngawur, Mba Nchi ada ide, tanya balik dah ahaha

    BalasHapus
  23. Thanks udah ngingatin Nci,,, Hari itu akan ku Tunggu...

    Ada info baru nci, yang ini pasti bisa di mengerti sama nchi..

    BalasHapus
  24. Oh udah pandai ya nchi.. Berarti kita besok masuk ketahap/step yang lebih payah dari ini.. :)

    BalasHapus
  25. wah..baru tau nih klo ada hari ayah

    BalasHapus
  26. iya nchi aku kan emang cengeng :S

    BalasHapus
  27. akhhhhhh, papahh eTHa mahh baweeellll bgttt, ngomelll muluu.. tapii kalooo gag dengerr diaaa ngocehhh ethaa pastii kannggeenn hehehhehe..

    BalasHapus
  28. Hmmmm... di Indonesia ada nggak ya hari raya. Bener sih, peran ayah juga penting kok bagi kehidupan. Tanpa ayah mana mungkin ada anak, wuakakaka... lol.

    BalasHapus
  29. berkunjung sob..rayakan hari ayah..kasihan kalo ga dirayakan...

    BalasHapus
  30. Bagiku Selain Ibu, Ayah selalu dalam hatiku. Thanks God I've got the best father ever

    BalasHapus
  31. coba deh cek di wikipedia kata nya sih hari ayah di indonesia itu dirayakan pada tanggal 12 november:)

    BalasHapus
  32. DEKLARASI HARI AYAH INDONESIA

    Bagaikan bumi yang gersang
    menantikan tetesan hujan di angkasa
    agar dari rahim Ibu Pertiwi terlahir semua yang hidup dan menghidupkan,
    demikianlah IBUNDA, merindukan curahan kasih SANG BAPAK,
    agar terciptalah kehidupan baru yakni Kita, SANG ANAK.
    BAPAK adalah pencipta KITA
    dari daging dan darah serta nafasnya
    yang tertumpah di taman IBUNDA.

    Maka Atas Berkat Rahmat Sang Pencipta
    HARI INI 12 November 2006
    kita Deklarasikan sebagai
    HARI BAPAK NASIONAL INDONESIA.
    Hari yang dipakai anak-anak untuk
    mengenangkan keberadaan dan peran ayahnya
    termasuk para Bapak Bangsa Indonesia
    dari masa ke masa.

    Solo, 12 Nopember 2006
    Atas nama
    Keluarga Besar Bangsa Indonesia



    Putra Ibu Pertiwi

    BalasHapus
  33. TEKS DEKLARASI HARI AYAH 12 NOVEMBER

    di Solo Jateng dan Maumere Flores
    12 November 2006

    Bagaikan bumi yang gersang
    menantikan tetesan hujan di angkasa
    agar dari rahim Ibu Pertiwi terlahir semua yang hidup dan menghidupkan,
    demikianlah IBUNDA, merindukan curahan kasih SANG BAPAK,
    agar terciptalah kehidupan baru yakni Kita, SANG ANAK.
    BAPAK adalah pencipta KITA
    dari daging dan darah serta nafasnya
    yang tertumpah di taman IBUNDA.

    Maka Atas Berkat Rahmat Sang Pencipta
    HARI INI 12 November 2006
    kita Deklarasikan sebagai
    HARI BAPAK NASIONAL INDONESIA.
    Hari yang dipakai anak-anak untuk
    mengenangkan keberadaan dan peran ayahnya
    termasuk para Bapak Bangsa Indonesia
    dari masa ke masa.

    Solo, 12 Nopember 2006
    Atas nama
    Keluarga Besar Bangsa Indonesia



    Putra Ibu Pertiwi

    BalasHapus

About